Home » Berita » Pelatihan Peningkatan Kinerja Penyuluh di BPPP Ambon

Pelatihan Peningkatan Kinerja Penyuluh di BPPP Ambon

Pelatihan Peningkatan Kinerja Penyuluh Perikanan untuk Satuan Admin Pangkal (Satminkal) Ambon, yang perdana telah selesai dilaksanakan pada hari Rabu 14 Maret 2018. Kegiatan peatihan berlangsung selama tiga hari dari tanggal 12 sampai 14 maret 2018. Pelatihan Peningkatan Kinerja Penyuluh perdana ini diikuti oleh 30 orang penyuluh PNS dari wilayah kerja BPPP Ambon yakni 12 kabupaten / kota dari dua provinsi. Peserta berasal dari provinsi Maluku dan Sulawesi Tenggara. 

Materi yang dilatihkan pada pelatihan ini di antaranya pendataan Kusuka, Listing dan Sampling, Fasilitasi akses permodalan, akses pasar, akses teknologi informasi, pendampingan peningkatan kelas kelompok, dan tentang berbagai aturan tentang penyuluhan. Materi tersebut disampaikan oleh pelatih dari BPPP Ambon yakni Agussalim dan A.R. Sopaheluwakan, juga pemateri dari BRI Cabang Ambon, Dinas Koperasi dan UMKM Kota Ambon, serta dari Unit Kerja Menteri KP.

Tujuan yang ingin dicapai dari pelatihan ini adalah menyamakan persepsi tentang proses, metode, tolak ukur dan berbagai hal terkait peningkatan kinerja penyuluh perikanan. Dengan persamaan persepsi tersebut diharapkan target kinerja pribadi penyuluh dan organisasi BPPP Ambon bisa tercapai dengan baik.

Baca Juga

PENGADAAN JASA LAINNYA ORANG PERORANGAN (PJLP)TAHUN 2024 BPPP AMBON

Dalam rangka mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi di Balai Pelatihan danPenyuluhan Perikanan (BPPP) Ambon, kami …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *