Home » Berita » Pelatihan Dasar Fungsional Penyuluh Terampil Di BPPP Ambon

Pelatihan Dasar Fungsional Penyuluh Terampil Di BPPP Ambon

BPPP Ambon, Senin 4 Agustus 2014, Kepala Balai Pendidikan dan Pelatihan Perikanan Ambon, Mathius Tiku, S.Pi, M.Si membuka Pelatihan Dasar Fungional Penyuluh Perikanan Tingkat Terampil di Aula BPPP Ambon. Dalam sambutannya Tiku (sapaan akrab Kepala BPPP Ambon) menyampaikan bahwa Diklat Dasar Penyuluh merupakan sebuah keharusan bagi para Pegawai Negeri Sipil yang telah diangkat menjadi Penyuluh paling lambat dua tahun setelah diangkat.

Penyuluh TerampilPada kesempatan yang sama Mathius Tiku yang pernah menjabat Kepala Bidang Program di Pusat Penyuluhan Kelautan Perikanan juga menyampaikan bahwa Pusat Penyuluhan KP telah menyiapkan fasilitas Cyber Extension di website PUSLUH KP untuk memudahkan penyuluh mendownload dan mengupload materi seputar penyuluhan, sehingga para penyuluh dituntut memiliki kemampuan mengakses internet. Data para Penyuluh juga dapat dilihat di SIMLUH KP yang juga sudah disediakan di website PUSLUH KP. Di akhir sambutannya, Tiku menyampaikan motivasi kepada peserta agar berlatih dengan baik agar tujuan pelatihan bisa tercapai dengan baik.

Pelatihan Dasar Penyuluh Perikanan ini akan berlangsung selama 16 hari dari tanggal 4 sampai 19 Agustus 2014. Pelatihan ini diikuti peserta sebanyak 26 orang yang berasal dari berbagai daerah di wilayah kerja BPPP Ambon di lima provinsi (Maluku, Maluku Utara, Papua, Papua Barat dan Sulawesi Tenggara). Selain dari wilayah kerja, peserta juga ada yang berasal dari Kupang Provinsi NTT. Rahmawati Umasugi, S.Pi, M.Si, selaku Ketua Panitia pelatihan, dalam laporannya menyampaikan bahwa pelatihan ini dalam rangka membangun kemampuan Penyuluh selaku ujung tombak pengembangan SDM Kelautan dan Perikanan dalam menyukseskan program-program Kelautan dan Perikanan di antaranya Blue Economy.

Baca Juga

PENGADAAN JASA LAINNYA ORANG PERORANGAN (PJLP)TAHUN 2024 BPPP AMBON

Dalam rangka mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi di Balai Pelatihan danPenyuluhan Perikanan (BPPP) Ambon, kami …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *