Home » Berita » Menko Kemaritiman, Luhut Binsar Pandjaitan, Berjanji BST BPPP Ambon Segera Approval

Menko Kemaritiman, Luhut Binsar Pandjaitan, Berjanji BST BPPP Ambon Segera Approval

Rabu, 8 Februari 2017, Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman RI, Luhut Binsar Panjaitan, mengunjungi Balai Diklat Perikanan Ambon di Poka, Kota Ambon. Dalam kunjungannya, Mentri Luhut melihat fasilitas pelatihan basic safety training (BST) milik BPPP Ambon. Fasilitas BST tersebut sudah beberapa kali diuji coba dan layak operasi, tetapi sampai saat ini belum diapproval sehingga belum bisa melayani kebutuhan masyarakat akan sertifikasi BST. Mengetahui kondisi tersebut, Menko Maritim berjanji akan mendatangkan pihak Kementerian Perhubungan untuk mengapproval BST BPPP Ambon.

Dalam tanya jawab singkat antara Menko Maritim dengan Kepala BPPP Ambon, Praatma Prihadi, bersama Kasie Program BPPP Ambon, Rahmawati Umasugi, sempat disinggung tentang wilayah kerja BPPP Ambon yang mencakup 5 provinsi di wilayah Timur Indonesia. Selain itu, Menteri Luhut Binsar Panjaitan juga menanyakan tentang hasil pelatihan yang diperoleh para purnawidya diklat. Kehadiran Menko Maritim di BPPP Ambon merupakan rangkaian perjalanan dalam rangka menghadiri Hari Pers Nasional di Kota Ambon.

Baca Juga

PENGADAAN JASA LAINNYA ORANG PERORANGAN (PJLP)TAHUN 2024 BPPP AMBON

Dalam rangka mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi di Balai Pelatihan danPenyuluhan Perikanan (BPPP) Ambon, kami …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *