Home » Berita » Uji Kompetensi Pengolah Ikan di PT. Maluku Prima Makmur

Uji Kompetensi Pengolah Ikan di PT. Maluku Prima Makmur

Jumat 15 September 2017, sejumlah 33 orang asesi mendapat kesempatan sertifikasi atau uji kompetensi oleh Asesor dari BPPP Ambon. Dari jumlah tersebut 22 orang adalah operator bidang pengolahan yang diuji oleh Rachel L. Wattimena dan Fitri Syarifah. 11 orang asesi adalah operator bidang permesinan yang dituntut oleh asesor Mohtadi Waliulu. Seluruh asesi dinyatakan kompeten. 

Unit kompetensi yang diujikan pada sertifikasi untuk bidang pengolahan hasil perikanan terdiri atas penerapan sanitasi dan higiene, good manufacturing practice dan packaging. Tujuan sertifikasi tersebut adalah menguji kemampuan para pekerja tersebut apakah sesuai standar kompetensi nasional atau belum. Jika belum kompeten maka yabg bersangkutan bisa mengajukan diri untuk mengikuti uji kompetensi ulang pada kesempatan yang lain.

Baca Juga

PENGADAAN JASA LAINNYA ORANG PERORANGAN (PJLP)TAHUN 2024 BPPP AMBON

Dalam rangka mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi di Balai Pelatihan danPenyuluhan Perikanan (BPPP) Ambon, kami …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *